selamat datang di warta indonesia on line

Mencerdaskan bangsa lewat tulisan

Senin, 27 Januari 2014



 
 
 PGRI SERANG BARU BANTU KORBAN BANJIR
Bekasi,Laras Post
         Curah hujan yang tinggi dan intensitas yang sering mengakibatkan genangan air yang cukup tinggi di berbagai tempat,dan termasuk di wilayah Kab Bekasi juga mengalami hal yang sama.Beberapa Sekolah bahkan harus meliburkan murid-murid nya untuk belajar karena sekolah mereka untuk belajar mengalami kebanjiran dan kondisi tersebur mengharus mereka untuk libur dalam waktu yang belum bias di tentukan.Bencana banjir ini telah menelan banyak korban jiwa dan kerugian material yang cukup besar,sehingga membutuhkan perhatian dari semua pihak ,tidak ketinggalan Persatuan Guru Republik Indonesia ( PGRI) di wilayah serang Baru pun akhir nya turun tangan untuk membantu korban banjir,di komandoi oleh Kepala Sekolah SDN Suka mahi 03 Endah Sulyanan Spd,Msi  dan juga ketua PGRI Serang Baru memberikan bantuan kepada para korban banjir ,kuhsus nya kepada murid –murid yang mengalami korban banjir yang berada di wilayah Serang Baru.

         Dari keterangan Endah Sulyana di ruang kerja nya saat di temui tim Laras Post  Endah menjelaskan bahwa bantuan tersebut di berikan dari sumbangan  seluruh muris SD yang berada di wilayah Serang baru ,dan terkumpul 25 ribu dus mie instan  di tambah bantuan uang tunai untuk beberapa sekolah.Sekolah yang mendapatkan bantuan dari PGRI serang Baru adalah SDN Pasir sari 02 Rp.500 ribu,SDN Pasir sari 03 Rp 1 juta lima ratus ribu ,SDN Pasir sari 01 Rp 2 juta,SDN Hegar Mukti 03 Rp 500 ribu ,dan untuk beberapa desa yang mendapatkan bantuan di kecamatan cikaranag timur 3 mobil mie instan,Kecamatan Suka karya 5 mobil pic up,Pebayuran 5 karung mie instan, bantuan tersebut di salurkan langsung ke sekolah,dan ada yang di terima langsung oleh kepala desa nya.
Kepedulian Ketua PGRI dan juga Sekjen nya Seneng MM perlu mendapatkan acungan jempol,pasal nya sebelum Ketua PGRI Kab Bekasi menagadakan rapat dan inisiatif untuk memberikan bantuan PGRI Serang baru sudah terklebih dahulu memberikan bantuan tersebut.
“Mereka memang sangat membutuhkan bantuan  Pak,karena kondisi mereka  sangat memprihatinkan,bayangkan pak sudah hujan ,banjir dan kelaparan tentu hal yang sangat menyiksa,jadi adalah  manusiawi kalau kita harus saling membantu ,”Ujar Endah kepada media beberapa waktu yang lalu,dan semoga kedepan bantuan akan terssebut berdatangan karena paska banjir pun harus mendapat perhatian serius.(eyp-sam)   


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates